Friday, June 29, 2018

Review Xiaomi Redmi 6 Pro


Xiaomi merupakan vendor smartphone yang saat ini banyak diminati oleh masyarakat. Tak bisa dipungkiri, dengan harganya yang relatif lebih murah dari smartphone lain Xiaomi memberikan spek yang tidak kalah hebatnya dengan smartphone lain yang sudah banyak dikenal masyarakat. Kini, Xiaomi telah resmi merilis smartphone terbaru mereka yaitu Xiaomi Redmi 6 Pro. Ini adalah varian lain dari pendahulunya Xiaomi Redmi 6 dan Xiaomi Redmi 6A yang telah lebih dulu rilis pada 12 Juni 2018 lalu. 




Inilah Harga dan Spek Xiaomi Redmi 6 Pro :

Desain smartphone ini mengikuti trend Android masa kini yaitu dengan layar poni dan memiliki rasio aspek 19:9. Dengan begitu, Redmi 6 Pro merupakan model redmi pertama yang menggunakan layar poni. Ukuran layar Xiaomi Redmi 6 Pro yaitu sebesar 5,84 inch dengan resolusi Full HD plus 2280 x 1080. Dengan dapur pacu yang tak kalah hebat dari smartphone lain dimulai dari chipset Snapdagon 625 dengan tiga varian memory 3GB/32GB, 4GB/32GB, dan 4GB/64GB. Dilengkapi dengan baterai berdaya sebesar 4000 mAh tanam. Ukuran bodinya yaitu perangkat dimensi 149,33 x 71,68 x 8,75 mm.

OS (Operating System) yang digunakan oleh Xiaomi Redmi 6 Pro ialah Android versi 7.1 (Oreo) Pada sector kamera, Redmi 6 Pro memiliki dual kamera belakang dengan resolusi 12 MP + 5 MP serta kamera depan beresolusi 5 MP dilengkapi dengan fitur HDR dan Al bokeh. Dengan dual kamera yang dimilikinya gambar yang tertangkap akam lebih jelas dan HD. Serta untuk kamera depannya bisa digunakan untuk Face Unlock. Artinya smartphone bisa membuka kunci hanya dengan filter wajah. Tak hanya Face Unlock, juga ada fitur Fingerprint atau fitur Sidik Jari yang berada di punggung bodi seperti merk Xiaomi papan tengah kebanyakan. 

Ada beberapa pilihan warna yang diberikan untuk Redmi 6 Pro yaitu Stone Black (Hitam), Sand Gold (Emas), Cherry Blossom Powder (Pink), Bali Blue (Biru Muda), dan Flame Red (Merah). Telah mendukung jaringan 4G LTE dengan dua slot SIM Card dan fitur Xiaomi Virtual Assistant. Xiaomi Redmi 6 Pro akan diluncurkan ke pasaran pada tanggal 26 Juni 2018 dan dibanderol dengan harga 2,1 juta untuk varian 3GB/32GB, 2,6 juta untuk varia 4GB/32GB, dan harga 2,8 juta untuk model 4GB/64GB. Semoga Bermanfaat, Sekian dan Terima Kasih.

Cara Memiliki Mobil Baru dengan Cara Kredit

Memiliki mobil pribadi sering menjadi hasrat semua orang. Berbeda dengan angkutan biasa, mobil mempunyai fungsi sebagai alat transporta...